Pelatihan ini dirancang untuk memberikan pemahaman komprehensif mengenai Undang-Undang Perlindungan Data Pribadi (UU PDP) dan implikasinya terhadap pengelolaan data bisnis atau organisasi. Materi pelatihan mencakup penjelasan dasar mengenai data pribadi, proses dan prinsip pengelolaannya, serta peran aktor utama
dalam pemrosesan data pribadi.
Selain itu, peserta akan memahami pentingnya akuntabilitas dan tata kelola data secara holistik, termasuk peran strategis Data Protection Officer (DPO) dalam memastikan kepatuhan terhadap UU PDP. Studi kasus dan simulasi teknis disertakan untuk memberikan pengalaman praktis dalam menerapkan prinsip-prinsip perlindungan data sesuai UU PDP dalam Perusahaan/organisasi.
Pada akhir pelatihan ini, peserta diharapkan dapat:
• Memahami konsep dasar dan prinsip utama UU PDP.
• Mengidentifikasi kebutuhan kepatuhan UU PDP dalam pemrosesan data pribadi.
• Mengelola dan merespons hak individu atas data pribadi secara efektif.
• Mengintegrasikan Langkah-langkah pelindungan data pribadi.
• Definisi dan pengertian data pribadi
• Jenis-jenis data pribadi (data umum dan data spesifik).
• Informasi yang tidak termasuk dalam kategori data pribadi.
• Cara mengidentifikasi data pribadi secara langsung dan tidak langsung.
• Cakupan pemrosesan data pribadi sesuai UU PDP.
• Prinsip-prinsip utama perlindungan data pribadi, termasuk: Batasan Tujuan,
Minimalisasi Data, Batasan Penyimpanan, Akurasi, Legalitas, Berkeadilan, dan
Transparansi, Integritas dan Kerahasiaan, Akuntabilitas.
Aktor dalam Pemrosesan Data Pribadi
• Subyek data: Hak-hak subyek data berdasarkan UU PDP
• Pengendali data: tanggung jawab dan kewajiban.
• Prosesor data: peran dan hubungan dengan pengendali data.
• Pengendali gabungan: mekanisme kerja sama dan tanggung jawab.
• Lingkup keberlakuan UU PDP.
• Dasar hukum pemrosesan data pribadi.
• Hak-hak subyek data terkait pengelolaan data pribadinya.
• Pemangku kepentingan dalam implementasi UU PDP.
• Peran dan tanggung jawab Data Protection Officer (DPO).
• Prinsip akuntabilitas dalam tata Kelola data.
• Dokumentasi dan kebijakan tata Kelola data.
Penilaian Keamanan, Risiko, dan Dampak
• Data Protection by Design/Default (DPbD)
• Data Protection Impact Assessment (DPIA)
• Respons Pelanggaran
Dalam simulasi ini, peserta akan berperan sebagai tim DPO (Data Protection Officer)
yang terdiri dari berbagai latar belakang profesi dengan keahlian khusus untuk
menyelesaikan kasus terkait data pribadi dan mencapai akuntabilitas.
• Legal Dept
• HR
• Business Unit
• IT
• Risk Management
• Cyber Security