Inixindo sebagai jasa pelatihan dan sertifikasi IT tentu tidak pasif dalam menghadapi permasalahan cyber crime, terutama di Indonesia. Kami menyediakan berbagai pelatihan dengan konsep Adaptive Security Strategies, yaitu konsep strategi keamanan yang menyesuaikan dengan situasi. Dengan 4 pembagian konsep strategi yaitu Protection, Detection, Respons, dan Prediction. Berdasarkan konsep tersebut, materi security kami sajikan secara in-line atau saling berkesinambungan.
Tahun ini 2022, kami kembali mendapatkan penghargaan EC-Council Global Award, sebuah penghargaan bergengsi untuk mengapresiasi kontribusi para partner dari EC-Council. ATC Of The Year 2022 kami dapatkan, sebagai penghargaan atas kontribusi luar biasa dalam misi menciptakan tenaga kerja dalam bidang cyber security yang terampil. Penghargaan ini menjadi penghargaan ke lima (5), setelah penghargaan lainnya dengan kategori yang berbeda.